IDENTIFIKASI FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI IBU HAMIL DENGAN KELAINAN KONGENITAL PADA JANIN
DOI:
https://doi.org/10.33475/mhjms.v3i1.20Keywords:
Ibu hamil dengan Kelainan Kongenital, Faktor-faktor yang menyebabkan kelainan kongenitalAbstract
Abstract: Congenital abnormalities are abnormalities that have existed since the baby was born and have developed since it was still in the womb; Congenital abnormalities are medically also known as congenital abnormalities; Factors that cause congenital abnormalities are genetic/chromosomal factors, infection factors, drug factors, age factors, nutritional factors; While the causes of congenital abnormalities included in maternal characteristics are age, and smoking habits; This study aims to identify the most dominant factors influencing pregnant women with congenital abnormalities at Dr. Saiful Anwar Malang Hospital in 2024; This study uses an observational analytical research method with a cross-sectional approach; Respondents in this study were 86 people; The instrument used was a questionnaire/checklist; Data collection techniques using Total sampling in July - September 2024; Statistical tests using the Chi square test; The results of the study found that the most dominant factor influencing pregnant women with congenital abnormalities at Dr. Saiful Anwar Malang Hospital is nutritional factors, especially due to the large consumption of alcohol or foods containing other hazardous substances such as preservatives and artificial colors reaching 82.3%; Multivariate analysis using logistic regression test showed a significant relationship between nutritional factors and pregnant women with congenital abnormalities. The results showed that the nutritional variable (consuming alcohol, harmful substances such as preservatives and artificial coloring) had a significance value of 0.000 <0.05, so the nutritional variable (consuming alcohol, harmful substances such as preservatives and artificial coloring) was the most dominant factor; Health workers are advised to always provide education to pregnant women about the nutritional needs of pregnant women, especially avoiding alcohol or foods containing other harmful substances such as preservatives and artificial coloring that can cause pregnant women with congenital abnormalities.
Keywords: Pregnant women with Congenital Abnormalities.
Abstrak : Kelainan bawaan merupakan kelainan yang sudah ada sejak bayi dilahirkan dan telah berkembang sejak masih berada dalam kandungan; Kelainan bawaan secara medis biasa disebut juga dengan kelainan kongenital; Faktor yang menyebabkan kelainan kongenital adalah faktor genetik/ kromosom, faktor infeksi, faktor obat, faktor usia, faktor gizi; Sedangkan penyebab kelainan kongenital yang termasuk dalam karakteristik ibu adalah usia, dan kebiasaan merokok; Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor – faktor yang paling dominan mempengaruhi ibu hamil dengan kelainan kongenital di RSUD Dr. Saiful Anwar Malang Tahun 2024; Penelitian ini menggunakan metode penelitian analitik observasional dengan pendekatan cross sectional; Responden pada penelitian ini sebanyak 86 orang; Instrumen yang digunakan adalah kuisioner/ checklist; Teknik pengambilan data menggunakan Total sampling pada bulan Juli - September 2024; Uji statistik menggunakan uji Chi square; Pada Hasil penelitian ditemukan bahwa faktor yang paling dominan yang mempengaruhi ibu hamil dengan kelainan kongenital di RSUD Dr. Saiful Anwar Malang yaitu faktor gizi terutama karena banyaknya mengkonsumsi Alkohol atau makanan yang mengandung zat berbahaya lainnya seperti pengawet dan pewarna buatan mencapai 82,3%; Analisis multivariat menggunakan uji regresi logistic menunjukkan adanya hubungan yang signifikan Antara faktor gizi dengan Ibu hamil kelainan kongenital. Hasil menunjukkan variabel Gizi (mengkonsumsi alkohol, zat berbahaya seperti pengawet dan pewarna buatan) memiliki nilai signifikansi 0,000 < 0,05 maka variabel gizi (mengkonsumsi alkohol, zat berbahaya seperti pengawet dan pewarna buatan) merupakan faktor yang berpengaruh paling dominan; Petugas kesehatan disarankan selalu memberikan edukasi kepada ibu hamil tentang kebutuhan gizi ibu hamil terutama menghindari alkohol atau makanan yang mengandung zat berbahaya lainnya seperti pengawet dan pewarna buatan yang dapat menyebabkan ibu hamil dengan kelainan kongenital.
Kata Kunci: Ibu hamil dengan Kelainan Kongenital.